Kebijakan Privasi

Update terbaru 29/07/2020

Tim bedahbisnis.id menyadari pentingnya keamanan data pribadi setiap pengguna situs bedahbisnis.id. Kami berkomitmen untuk melindungi data pribadi pengguna Kami dengan berupaya maksimal untuk menjaga keamanan dan kerahasiaan data pribadi yang diberikan pengguna melalui situs bedahbisnis.id.

Data pribadi yang diberikan oleh pengguna situs dilakukan secara sadar dan tanpa ada paksaan dari pihak manapun, serta ikut bertanggung jawab penuh dalam menjaga kerahasiaan data tersebut. Keutuhan dan keamanan data pribadi, termasuk data akun pengguna situs, merupakan sepenuhnya tanggung jawab pengguna situs. Tim bedahbisnis.id tidak bertanggung jawab dan tidak dapat dimintai pertanggungjawaban atas penyalahgunaan data yang dikarenakan kelalaian oleh pengguna situs.

Beberapa data pribadi beserta catatan aktivitas pengguna akan dicatat dan disimpan dalam basis data bedahbisnis.id. Data tersebut akan disimpan dan digunakan oleh Tim bedahbisnis.id sebagai bagian dari PT Cartenz Edukasi Nusantara dan diupayakan maksimal agar terjaga kerahasiaannya serta tidak akan dijual ataupun diberikan kepada pihak-pihak di luar PT Cartenz Edukasi Nusantara. Data yang akan disimpan mencakup alamat email, identitas pribadi, transaksi pembelian, dan catatan aktivitas yang dilakukan di dalam situs bedahbisnis.id. PT Cartenz Edukasi Nusantara berhak menggunakan data tersebut sebagai:

  • Bahan riset dalam meningkatkan kualitas pelayanan situs bedahbisnis.id
  • Sumber informasi dalam melakukan sosialisasi, publikasi, ataupun promosi produk PT Cartenz Edukasi Nusantara
  • Komunikasi secara langsung kepada para pengguna bedahbisnis.id

Dalam situasi tertentu, Kami dapat menggunakan layanan pihak ketiga untuk membantu meningkatkan layanan situs bedahbisnis.id. Dalam kasus-kasus tersebut, informasi pribadi Anda dapat dikumpulkan oleh pihak ketiga tersebut dan bukan oleh Kami, dan hal tersebut merupakan subjek atas kebijakan privasi pihak ketiga, bukan daripada Kebijakan Privasi ini. Kami tidak memiliki kendali, dan tidak bertanggung jawab atas penggunaan atau pengungkapan oleh pihak ketiga atas informasi pribadi Anda

Kami tidak bertanggung jawab atas privasi, informasi, atau praktek-praktek lainnya dari pihak ketiga, termasuk pihak ketiga yang beroperasi pada situs apapun yang mana pada situs bedahbisnis.id terdapat link atas situs tersebut. Dimasukannya link tersebut pada situs bedahbisnis.id tidak berarti menunjukan dukungan atas situs terkait oleh Kami.

Tim bedahbisnis.id dapat memberikan akses kepada pihak ketiga yang memungkinkan Anda mengirim konten ke akun jejaring sosial. Mohon dicatat bahwa setiap informasi yang Anda berikan melalui penggunaan fungsi ini diatur oleh kebijakan privasi pihak ketiga yang berlaku, dan bukan oleh Kebijakan Privasi ini. Kami tidak memiliki kendali, dan tidak bertanggung jawab atas, penggunaan pihak ketiga manapun atas informasi yang Anda berikan melalui penggunaan fungsi ini.

Tim bedahbisnis.id dapat mengubah Kebijakan Privasi ini. Mohon dilihat "update terakhir" pada bagian atas halaman ini untuk melihat kapan Kebijakan Privasi ini terakhir direvisi. Setiap perubahan atas Kebijakan Privasi ini efektif berlaku saat Kami memasukan revisi Kebijakan Privasi ini pada situs.

Bila Anda memiliki pertanyaan terkait Kebijakan Privasi Kami, silakan menghubungi Kami di admin@bedahbisnis.id